Halo, mahasiswa-mahasiswi seluruh Indonesia!
Tak terasa ya, kita semua semakin terbiasa menjalankan perkuliahan jarak jauh dari rumah masing-masing.
Kadang-kadang, mungkin teman-teman akan merasakan bosan dan jenuh. Apalagi, karena teman-teman tidak bisa bertemu langsung dengan teman kampus, tidak bisa mengikuti program dan kegiatan – kegiatan kampus, dan lain sebagainya.
Namun, jangan sampai kuliah dari rumah membuatmu kehilangan semangat untuk belajar dan berkembang terus, ya!
Salah satu cara agar kamu bisa belajar lebih banyak lagi selama masa kuliah adalah mengikuti program magang.
Banyak lho, manfaat yang dapat kamu peroleh jika mengikuti program magang selama kuliah!
Dengan mengikuti program magang selama kuliah, kamu dapat memperoleh pengetahuan akan dunia pekerjaan yang akan kamu jalani setelah lulus.
Hal ini dapat membantumu untuk mempersiapkan karirmu sejak dini.
Baca juga: 9 Tips Persiapan Karir sejak Masih Kuliah
Kamu juga dapat lebih mempelajari dan memahami dirimu sendiri, serta mencari tahu kira-kira karir seperti apa yang nantinya akan kamu pilih.
Tidak hanya itu, kamu juga dapat mencari tahu mengenai bidang-bidang yang kamu sukai dan bagaimana rasanya bekerja di dalamnya, lho.
Nah, selama pandemi ini, banyak juga perusahaan-perusahaan yang membuka lowongan magang online.
Magang online ini nantinya akan bekerja secara remote atau jarak jauh, maka dari itu kamu tidak perlu repot untuk berangkat ke kantor.
Meskipun begitu, masih banyak yang berpikir untuk menunda magang online dan menunggu kondisi kondusif agar dapat bekerja WFO (Work From Office).
Untuk kamu yang saat ini masih berpikir untuk menunda magang sampai perkuliahan jarak jauh berakhir, kamu harus tahu mengenai 5 Alasan Mengapa Kamu Harus Ikut Magang Online Saat Ini!
Berikut adalah manfaat dan alasan pentingnya mengikuti magang online :
Daftar Isi :
1. Waktu dan Tempat yang Fleksibel

Magang online akan memberikanmu waktu dan tempat yang fleksibel untuk bekerja, lho.
Dengan magang online, kamu tidak perlu menghabiskan waktumu di perjalanan untuk berangkat ke kantor atau pulang dari kantor.
Selain itu, kondisi magang juga akan lebih nyaman karena kamu berada di area amanmu sendiri.
Karena waktu dan tempat yang fleksibel ini, kamu tak perlu ragu untuk menjalankan magang online bersamaan dengan kulian online-mu!
2. Mendapatkan Pengetahuan Baru
Kedua, tentu kamu akan mendapatkan pengetahuan dan pengalaman yang tidak akan kamu dapatkan dengan hanya berkuliah saja.
Selama magang, kamu akan diberikan pekerjaan, namun pekerjaan tersebut akan tetap disesuaikan dengan dirimu yang masih berkuliah.
Selain itu, kamu juga akan ditemani oleh atasan yang dapat mengajari dan membimbingmu dalam pekerjaan barumu.
Pengetahuan dan pengalaman baru ini bermanfaat sebagai bekalmu untuk melanjutkan karir nantinya, lho.
Pengalamanmu ini juga dapat membantumu melengkapi CV.
Maka dari itu, jangan sia-siakan waktu magangmu dan perdalam ilmu sedalam-dalamnya!
Baca juga: Tips Sukses Magang Mahasiswa dan Jadi Karyawan
3. Memahami Cara Komunikasi Online

Magang online dan magang offline tentu berbeda, terutama dalam hal berkomunikasi dan berkoordinasi dengan sesama rekan kerja dan atasan.
Dengan magang online, kamu akan memperoleh pengetahuan mengenai cara-cara berkomunikasi secara online yang baik, seperti kapan dapat dihubungi, seperti apa etika rapat online, dan sebagainya.
Selain itu, kamu juga akan belajar banyak aplikasi baru untuk berkomunikasi secara online,
Misalnya, aplikasi Slack yang sering digunakan oleh perusahaan-perusahaan start-up untuk saling berkoordinasi di kantor.
Siapa tahu, suatu saat keperluan penguasaan aplikasi-aplikasi tersebut diperlukan, kan?
4. Beradaptasi dengan Lingkungan Kerja
Sebagai mahasiswa, tentu kita masih belum terbayang bagaimana sesungguhnya lingkungan di pekerjaan.
Kebanyakan dari kita pasti pernah menjadi panitia dalam sebuah acara atau menjadi pengurus dalam suatu kepanitiaan organisasi. Namun, menjadi panitia atau pengurus dan berkarir di pekerjaan tentu merupakan dua hal yang berbeda.
Maka dari itu, magang online merupakan pilihan yang tepat karena kamu akan merasakan bagaimana ligkungan pekerjaan yang sesungguhnya!
Di sini, kamu bisa tahu mulai dari job description pekerjaan yang mungkin tidak kamu perhatikan sebelumnya hingga bagaimana cara saling berkoordinasi dalam dunia pekerjaan.
Kamu juga bisa merasakan dan mengikuti berbagai meeting mulai dari meeting internal hingga meeting dengan klien atau partner yang memberikan banyak pengetahuan baru, lho.
Jangan malas untuk eksplor lebih banyak hal baru, ya!
5. Mendapatkan Penghasilan Tambahan
Nah, yang terakhir ini juga tidak kalah menyenangkan lho!
Ada perusahaan yang memberikan gaji kepada para pekerja magang.
Meskipun biasanya tidak seberapa, misalkan biaya kuota internet dan sebagainya, namun setidaknya cukup membantu, ‘kan?
Dengan begitu, kamu akan lebih menghargai bagaimana sulitnya dalam hal mencari uang dan bisa lebih semangat lagi dalam bekerja.
Baca juga: 8 Manfaat Magang saat Masih Kuliah
Nah, itu tadi adalah beberapa alasan mengapa kamu harus ikut magang online mulai sekarang!
Gimana, sudah siap untuk daftar magang?
*Artikel ini telah ditulis berdasarkan referensi valid seperti situs – situs online terpercaya
Penulis Ameni Nazaretha
Mahasiswi Universitas Indonesia