Mahasiswa baru pada dasarnya masih punya pandangan yang beragam tentang perkuliahan. Banyak pertanyaan yang mungkin muncul di benak para mahasiswa baru.
- Bagaimana harusnya menjalani kuliah dengan baik?
- Bagaimana mendapatkan beasiswa kuliah?
- Bagaimana memilih organisasi yang baik untuk mendukung akademik?
Pastinya banyak pertanyaan yang muncul pada mahasiswa baru, harus kemana kaki ini melangkah saat kuliah? Proses pencarian teman, jati diri dan adaptasi pasti butuh waktu.
Maka dari itu perlunya inspirasi dan motivasi yang harus mereka dapatkan dari mahasiswa/i yang sudah sukses menjalani kuliah. Motivasi ini menjadi modal mempermudah langkah dan kelancaran mereka dalam proses berkuliah bahkan harapannya menjadi mahasiswa yang sukses dan berprestasi.
Dengan ini kami mengadakan kegiatan Ruang Inspirasi dalam bentuk seminar yaitu
Laskar 2018 (Langkah Awal Sukses Kuliah Berprestasi)
Maksud & tujuan:
- Memberikan pembekalan kepada mahasiswa baru tentang organisasi, beasiswa dan mahasiswa berprestasi.
- Memberikan tips – tips meraih beasiswa kuliah, menjadi mahasiswa berprestasi dan tips berorganisasi
- Mempersiapkan karakter & mental mahasiswa yang aktif dan juga berprestasi untuk menjasi inspirasi dan mentor bagi mahasiswa – mahasiswa yang lain
Sasaran Kegiatan:
Mahasiswa baru angkatan 2018 yang berkuliah di kampus-kampus Kota Medan
Waktu & Tempat:
06 Oktober 2018 di Aula 1 LPPM USU, Jl. Dr. Mansyur Medan
Pembicara :
- Andam Dewi Fahri Utami – Mahasiswa Berprestasi USU 2018 & XL Future Leader Batch 5
- Wahyu Fatur Rizky – Penerima Beasiswa Rumah Kepemimpinan & Bank Indonesia
- Akhmad Rapiudin, SKM – Alumni & Ketua Gamadiksi USU 2015/2016
Baca: Mahasiswa Baru, Lakukan 8 Hal Ini Sebelum Masuk Kuliah
Cara Daftar:
- Follow instagram ruangmahasiswa
- Isi formulir bit.ly/daftarlaskar2018
- Setelah daftar, transfer commitment fee ke nomor rekening BNI 0525815565 an. Ezra Ridayanti Siahaan atau BRI 185501000418506 Shella Gestika atau dapat menghubungi contact person untuk pembayaran offline
- Konfirmasi pembayaran ke contact person atau line @pmi5906q (ruangmahasiswa.com)
- Dapatkan tiket melalui kontak kami atau dapatkan pada saat acara berlangsung atau juga datang ke kampus S1 Ilmu Komputer USU, Jl. Alumni No 9 Padang Bulang Medan
Fasilitas:
Sertifikat + Snack + Stiker + Kuis Doorprize
Contact person:
0852-6136-5838 (Gestika) | 0822-7704-1604 (Ezra)
Harga Tiket:
- Early Bird (24 – 28 September 2018) : 25K
- Normal (29 Sept. – 05 Okt. 2018): 35K
- On The Spot : 45K
Kuota peserta terbatas hanya 130 peserta
Ingin jadi sponsor, partner, support atau media partner?
WA: 089521119209 atau email ruangmahasiswa@gmail.com
Q&A
1. Apakah hanya mahasiswa USU yang bisa ikut?
– tidak. Mahasiswa dari kampus lain juga sangat boleh
2. Apakah mahasiswa baru yang bisa ikut?
– tidak. Yang penting tertarik dengan acara ini
3. Dimana ambil tiketnya?
– Komunikasi dulu dengan contact person yang tersedia, jika sudah silahkan ambil di gedung S1 Ilmu Komputer USU
4. Apakah boleh ambil tiketnya saat registrasi ulang?
– Boleh, dan disarankan
5. Kak, aku ada pertanyaan lagi ini?
– Silahkan tulis di kolom komentar