Apakah benar mereka yang kuliah di universitas negeri jauh lebih pintar dari pada mereka yang kuliah di uiversitas swasta?

Jawabannya tentu tidak ya sobat. Memang benar seleksi untuk masuk perguruan negeri jauh lebih ketat dibanding perguruan swasta.

Namun, pintar tidaknya seseorang ditentukan oleh seberapa luas pengetahuan yang dimiliki oleh seseorang. Walaupun kampus negeri seperti UI dan UGM menduduki peringkat atas.

Ada banyak loh, perguruan tinggi swasta yang posisinya di atas perguruan tinggi negeri di Indonesia. Berikut top 8 universitas swasta terbaik versi UniRank 2023.

1. Universitas Bina Nusantara (Binus)

Posisi pertama jatuh ke Universitas Bina Nusantara. Binus didirikan pada tanggal 8 Agustus 1996.

Selain menjadi universitas swasta terbaik, ternyata universitas ini juga berhasil menduduki posisi ke-5 sebagai universitas terbaik 2023 setelah Universitas Brawijaya.

Universitas ini tersebar di beberapa wilayah seperti Jakarta, Bekasi, Bandung, Malang, dan Semarang.

Tidak diragukan lagi, universitas yang satu ini memang telah banyak meraih penghargaan mulai dari tingkat nasional hingga internasional.

Karena punya banyak prestasi, lulusannya juga tidak perlu diragukan lagi ya sobat. Selain itu, kampus ini juga menyediakan berbagai beasiswa untuk meringankan biaya kuliah kamu nanti loh.

Serunya lagi, kampus ini menyiapkan banyak program internasional seperti joint / double degree programstudent exchangeinternational workshop, sampai internship abroad.

Baca juga: 6 Fakta Menarik Universitas Potensi Utama yang Tidak Kamu Ketahui

Universitas ini juga telah mendapatkan akreditasi UNGGUL dari BAN-PT. Jadi, jangan ragu masuk ke kampus ini ya.

2. Universitas Telkom

sumber: gramedia.com

Di urutan selanjutnya, ada Universitas Telkom. Universitas ini didirikan pada 14 Agustus 2013 oleh Yayasan Pendidikan Telkom.

Telkom sendiri masuk sebagai universitas terbaik ke 7 di Indonesia setelah Universitas Airlanga.

Tahun 2019 dan 2020, universitas berhasil mempertahankan posisinya sebagai universitas swasta terbaik di Indonesia.

Telkom university terletak di beberapa lokasi seperti Bandung, Gegerkalong, dan Jawa Barat.

Kampus utama dari telkom university ini berada di Bandung, Technoplex (BTPlex), Dayeuhkolot, Kabupaten Bandung. Di sini, terdapat 7 fakultas yang menaungi 40 program studi.

Baca juga: 6 Perguruan Tinggi Swasta Milik BUMN yang Harus Kamu Tahu

Khusus Program Studi S2 Manajemen dan kelas internasional Program Studi S1 Manajemen (International ICT Business) terdapat di Gegerkalong, Kota Bandung, Jawa Barat.

3. Universitas Teknokrat Indonesia

Berikutnya ada Universitas Teknokrat Indonesia. Universitas yang satu ini juga berhasil menduduki peringkat ke-15 sebagai salah satu universitas terbaik di Indonesia loh.

Universitas ini didirikan Februari 1986 dengan nama awal Kursus dan Bimbingan Teknokrat.

Universitas ini terletak di Jl. ZA. Pagar Alam No.9 -11, Labuhan Ratu, Kec. Kedaton, Kota Bandar Lampung, Lampung 35132.

Kampus ini telah menyabet banyak penghargaan. Beberapa diantaranya the 1st best asean private university, the 2nd best south east asia university, the best indonesian private university, serta the 2nd best sumatera private university.

4. Universitas Gunadarma

sumber: detik.com

Kita beralih ke Depok tepatnya Universitas Gunadarma. Berdasarkan UniRank 2023, universitas swasta yang satu ini berhasil menduduki peringkat 18 se-Indonesia.

Universitas yang satu ini terletak di Jl. Margonda Raya No. 100, Kota Depok. Terdapat beberapa fakultas yang tersedia seperti psikologi, sastra, teknolgi industri, ilmu komputer dan teknologi informasi, ekonomi, serta teknik sipil.

Jangan khawatir karena universitas swasta yang satu ini telah terakreditasi A oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT).

Baca juga: Keunggulan Universitas Gunadarma sebagai Kampus Terkemuka di Indonesia!

5. Universitas Katolik Soegijapranata20

Terakhir ada Universitas Katolik Soegijapranata yang terletak di Jl. Pawiyatan Luhur Sel. IV No.1, Bendan Duwur, Kec. Gajahmungkur, Kota Semarang, Jawa Tengah 50234.

Perguruan tinggi katolik yang satu ini didirikan pada 5 Agustus 1982. Menduduki peringkat 20 sebagai universits terbaik versi UniRank 2023, universitas ini telah ter-akreditasi “Unggul” oleh BAN-PT.

Ternyata, Unika merupakan perguruan tinggi swasta pertama di jawa tengah yang berhasil mendapatkan akreditasi “A”, pada 26 Januari 2017 untuk pertama kalinya.

Perguruan tinggi swasta yang satu ini memiliki motto “Talenta pro patria et humanitate” atau talenta untuk tanah air dan kemanusiaan.

Yang artinya, Bakat pemberian  Allah jangan hanya kau sembunyikan, persembahkan seluruhnya kepada nusa, bangsa, dan negara.

Nah, itu dia top 5 universitas swasta terbaik versi UniRank 2023. Semoga informasi di atas dapat bermanfaat.